Fall 2025

Akujiki Reijou to Kyouketsu Koushaku
Asahi ProductionMelphiera, putri seorang bangsawan yang dijauhi oleh bangsawan lain karena hobinya. Suatu hari, ia diserang monster saat menghadiri pesta untuk mencari tunangan dan diselamatkan oleh pangeran Galbraith.
Galbraith yang dikenal sebagai “Pangeran Berdarah Gila” itu tertarik pada Melphiera yang tak takut dengan monster dan dikenal sebagai putri yang punya selera makanan “aneh”.
Kisah anime tentang cinta, pertempuran dan makanan ini pun dimulai.

Alma-chan wa Kazoku ni Naritai
Studio FladPenampilannya seperti gadis cilik yang imut, tetapi punya kekuatan tempur luar biasa! Kecerdasan dan kemampuan belajarnya juga melebihi manusia!
Alma — robot AI tempur otonom sempurna ciptaan Enji dan Suzume, dua ilmuwan muda berbakat yang belum diakui dunia. Seharusnya, ini jadi momen kesuksesan mereka…
Namun, siapa sangka, Alma malah memanggil mereka “Ayah” dan “Ibu”!? Demi mengasah kecerdasan buatan (AI) Alma dan menjadikannya robot terhebat, Enji dan Suzume pun terpaksa hidup bersama sebagai “keluarga”.
Dengan kemampuan belajar super dan rasa ingin tahu yang tak terbatas, Alma terus membuat kekacauan dan kelucuan sambil menjelajahi segala hal baru.
Anime komedi keluarga yang penuh chaos dan kehangatan, dimulai.

Ansatsusha de Aru Ore no Status ga Yuusha yori mo Akiraka ni Tsuyoi no da ga
SunriseAkira Oda, siswa SMA dipanggil ke dunia lain bersama teman-teman kelasnya. Semua teman kelasnya diberi skill cheat, ia hanya mendapat skill assassin biasa saja. Namun, statusnya ternyata melebihi status pahlawan terkuat?!
Akira yang curiga dengan tindakan raja sebagai dalang di balik pemanggilannya, jutru difitnah dan jadi buronon. Ia pun berlindung di kedalaman labirin dan bersumpah untuk balas dendam. Di sana ia bertemu dengan gadis elf bernama Amelia.
Kisah anak laki-laki dan gadis elf yang menjadi assassin legendaris ini pun dimulai.

Ao no Orchestra Season 2
Nippon AnimationDrama ansambel masa muda yang berlatar belakang klub orkestra SMA ini, akhirnya kembali!
Kisahnya berpusat pada Hajime Aono, seorang mantan pemain biola genius, yang bertemu dengan teman-teman baru dan tumbuh dewasa bersama mereka.

BoBoiBoy Galaxy: Baraju
Animonsta StudiosBoBoiBoy dan teman-temannya yang melakukan perjalanan antariksa harus menjaga perdamaian di Planet Baraju, di mana dua suku elemen bertikai dalam konflik kuno yang terus berlanjut!

Boku no Hero Academia: Final Season
Bones FilmMusim terakhir dari serial anime Boku no Hero Academia.

Bukiyou na Senpai.
Studio ElleSulit berkata jujur, tapi aku ingin menyampaikan perasaanku…
Azusa Kannawa, karyawan kantoran yang dikenal cantik, tapi kasar dan menakutkan. Kannawa yang kurang pandai bersosialisasi, ditugaskan untuk melatih Yuu Kamegawa, karyawan baru yang bergabung dengan perusahaan tahun ini. Ia berusaha yang terbaik untuk melatih Kamegawa, tetapi…

Cat's Eye (2025)
LIDENFILMSSiang hari, tiga saudara cantik, Hitomi, Rui, dan Ai Kisugi menjalani kafe kecil yang tenang. Namun, di malam hari, mereka berubah menjadi pencuri ulung yang dikenal sebagai Cat’s Eye, mencuri karya seni berharga yang sebenarnya memiliki hubungan misterius dengan masa lalu keluarga mereka.
Dengan keahlian mereka dalam menyamar, memecahkan kode, dan menghindari jebakan, ketiga saudari ini selalu selangkah lebih maju dari polisi. Namun, di balik setiap pencurian, ada rahasia keluarga yang perlahan terungkap.

Chanto Suenai Kyuuketsuki-chan
feelLuna Ishikawa, murid pindahan yang seorang vampir. Memiliki aura misterius dan hawa keberadaan yang luar biasa, membuat Luna populer di kelasnya.
Ootori, karakter sampingan yang tak pernah menyangka akan terlibat dengan Luna. Suatu hari ia mengetahui rahasianya… Luna yang pandai dan keren ternyata vampir yang tak bisa menghisap darah dengan benar?!

Chichi wa Eiyuu, Haha wa Seirei, Musume no Watashi wa Tenseisha.
J.C.StaffEllen, seorang gadis berusia 8 tahun yang hidup di dunia roh, sebenarnya adalah reinkarnasi seorang ilmuwan dari Jepang modern. Dengan kemampuan cheat-nya, ia dapat menggabungkan zat-zat dan mengubah susunan molekul sesuai keinginannya. Ayahnya, Rovel, adalah pahlawan legendaris yang menyelamatkan negara, dan ibunya, Origin, adalah ratu roh sekaligus “Ibu Primordial” dari semua roh.
Keluarga itu menjalani hari-hari yang damai di dunia roh, tetapi ketika Rovel dan Ellen datang ke dunia manusia untuk berlatih, mereka terlibat dalam konspirasi kerajaan…

Chitose-kun wa Ramune Bin no Naka
feel“Saku Chitose, laki-laki gampangan kelas sebeluh”.
Meskipun dikritik di situs web sekolah, Saku Chitose tetap berada di puncak hierarki sosial di SMA Fujishi. Dia dikelilingi teman dan sahabat yang cantik di luar dan dalam.
Yuuko Hiiragi, si putri polos alami. Yua Uchida, tipe gadis pekerja keras khas Jepang. Haru Aomi, si jagoan dari klub basket yang energik.
Setelah menjalani awal tahun keduanya yang asik dengan teman-temannya, Saku diminta untuk merehabilitasi seorang siswa penyendiri.
Masa muda yang tak berujung, sampai kapan pun tak ada sedikit pun keraguan. Jangan sia-siakan momen ini.

Debu to Love to Ayamachi to!
Marvy JackYumeko, seorang karyawati di sebuah perusahaan produsen makanan ringan, kehilangan ingatannya akibat sebuah kecelakaan. Yumeko yang dulu dipenuhi rasa minder dan sangat membenci dirinya sendiri, kini setelah bangun, berubah menjadi pribadi yang sangat positif dan penuh percaya diri.
Orang-orang di sekitarnya merasa bingung dengan perubahan sifat Yumeko yang berbalik 180 derajat. Namun, sikap Yumeko yang positif dan jujur secara bertahap mulai membawa perubahan mereka…

Digimon Beatbreak
Toei Animation“e-Pulse,” yang dihasilkan oleh pikiran dan emosi manusia, digunakan sebagai sumber energi untuk perangkat dukungan AI “Sapotama.” Dari bayang-bayang perkembangan luar biasa ini, monster-monster mengerikan muncul. Digimon adalah makhluk hidup yang berevolusi dengan mengonsumsi e-Pulse.
Tomoro Tenma terjebak dalam pengalaman luar biasa setelah bertemu Gekkomon, yang tiba-tiba muncul dari Sapotama-nya. Bersama Kyo Sawashiro dan anggota tim pemburu hadiah “Golden Dawn” lainnya, Tomoro memperbarui tekadnya. Apa masa depan baru yang akan dibentuk oleh manusia dan Digimon?

Disney Twisted-Wonderland The Animation: Episode of Heartslabyul
Graphinica, Yumeta CompanyYuuken “Yuu” Enma adalah siswa SMA Jepang biasa yang sedang mempersiapkan diri untuk turnamen kendo yang akan datang. Namun, pada malam sebelum kompetisi, sebuah kereta kuda hitam menabraknya. Ketika ia sadar kembali, Yuu menemukan dirinya berada di Night Raven College—sekolah akademik terkemuka di dunia sihir Twisted Wonderland. Hanya sedikit orang terpilih dengan bakat sihir luar biasa yang diterima di sekolah ini, jadi menjadi misteri bagaimana seorang manusia tanpa kemampuan sihir bisa berakhir di sini.
Meskipun Yuu ingin pulang, hal itu lebih mudah diucapkan daripada dilakukan. Sementara kepala sekolah mencari cara untuk mengembalikannya, Yuu ditugaskan untuk melakukan pekerjaan manual di sekitar kampus. Namun, karena kekacauan di upacara penerimaan sekolah setelah kedatangannya, Yuu menjadi target bagi Riddle Rosehearts, pemimpin asrama Heartslabyul.
Yuu bertemu dan berteman dengan mahasiswa baru Heartslabyul, Ace Trappola dan Deuce Spade; namun tak lama setelah itu, Ace dan Deuce terlibat dalam situasi yang mengakibatkan mereka dikeluarkan dari sekolah. Saat pasangan itu berusaha menebus kesalahan mereka, Yuu ikut serta dalam misi berbahaya mereka untuk memperbaiki properti sekolah. Namun, pengampunan tidak datang dengan mudah dari “Tiran Merah” yang memimpin Heartslabyul, yang mungkin memiliki motif tersembunyi di balik ketegasannya.

Egao no Taenai Shokuba desu.
VoilFutami seorang calon mangaka shoujo. Dengan dukungan editornya yang keren dan asistennya yang dapat diandalkan, ia akhirnya memulai serial manga shogi “Subaru e” yang telah lama ia nanti-nantikan, tapi…
Ia stres hingga sakit perut, dan tentunya membuat tenggat waktu kerjaannya jadi molor. Ia hanya bengong di meja sampai larut malam karena draf ceritanya tak ada progres. Berat badan juga naik karena nyemil dan berkhayal sampai larut malam.

Fujimoto Tatsuki 17-26
100studio, Lapin Track, P.A. Works, Studio Graph77, Studio Kafka, Zexcs1. Niwa ni wa Niwa Niwatori ga Ita. (Seekor Pasangan Ayam yang Berkokok Masih Berada di Halaman Sekolah)
2. Sasaki-kun ga Juudan Tometa (Sasaki Menghentikan Sebuah Peluru)
3. Koi wa Moumoku (Cinta Itu Buta)
4. Shikaku
5. Ningyo Rhapsody (Rhapsodi Putri Duyung)
6. Me ga Sametara Onnanoko ni Natteita Yamai (Sindrom Bangun sebagai Perempuan)
7. Yogen no Nayuta (Nayuta dari Ramalan)
8. Imouto no Ane (Saudara)

Fumetsu no Anata e Season 3
Drive, Studio MassketAkhirnya kisah memasuki alur dunia saat ini.
Siapakah gadis SMP dan anak laki-laki berambut hitam yang sedang menatap Fushi?
Fumetsu no Anata e berlanjut di musim ketiga.

Ganglion
studio mafIsobe adalah prajurit dari “Ganglion Corporation” yang bertujuan untuk menaklukkan dunia. Tempat kerjanya adalah “medan perang”.
Dengan hanya memakai celana ketat, dia memulai “Operasi Serbuk Sari Cedar Tokyo” dan “Operasi Pengeboman Gunung Fuji”, tetapi dengan mudah dikalahkan dalam satu pukulan oleh pahlawan “keadilan” bernama Hopeman.
Ketika tuntutan untuk mematuhi aturan dan regulasi gencar diterapkan, dia berjuang keras menahan tuntutan atasan yang tidak masuk akal… Ini adalah “drama kerja” yang didedikasikan untuk semua orang yang bekerja. Kisah sedih seorang prajurit karyawan.

Ganso! Bandori-chan
AtoriESerial anime mini baru untuk BanG Dream!.

Gu Wei Nan Ting
Cerita ini berpusat pada seorang mahasiswa universitas bernama Gao Ying, yang kebetulan menginap di sebuah hotel di kota tua yang penuh misteri dan tiba-tiba terseret ke dalam konflik, sebuah bencana yang terjadi ratusan tahun yang lalu. Di sini, untuk pertama kalinya, kebenaran dunia akan terungkap di hadapannya. Sebuah cerita misterius yang dipenuhi unsur spiritual dan humor.

Guilty Hole Uncen
Studio Hokiboshi“Silakan pilih siswa favorit Anda…”
Guru yang kelelahan dan kurang bayaran, Pak Sasaki, hidupnya terbalik ketika ia secara tidak sengaja menemukan “Guilty Hole.”
Ia mengira itu mimpi ketika melihat loker sepatu siswa telah berubah menjadi panel pemilihan… melihat salah satu yang menarik perhatiannya, ia bercanda memilihnya…
Ketika dia muncul di kelasnya di tengah malam, melontarkan hinaan padanya, tapi matanya seolah-olah terpaku padanya, diwarnai rasa malu.
“Aku akan menyelesaikan ini dengan cepat, jadi… Jangan menahan diri, oke…?”
Demikianlah dimulai hubungan terlarang…
Selamat datang di Guilty Hole, tempat segala sesuatu diizinkan–

Heika Watashi wo Wasurete Kudasai
Imageworks Studio, Imagica InfosPernikahan dengan Marquis yang terkutuk mengubah takdirnya… sebuah romansa kesalahpahaman yang luar biasa.
“Meskipun Anda tidak mencintai saya, saya tetap ingin menyelamatkan Anda.”
Lunia, putri dari keluarga Earl Persephone, menjalani hari-hari yang kesepian karena dijauhi oleh ayahnya dan dianggap sebagai alat oleh saudara tirinya. Di tengah situasi itu, ia dipilih oleh seorang pendeta sebagai tunangan Hardius, kepala keluarga Duke Kronos, dan memutuskan untuk menikah ke keluarga Duke yang terkutuk itu.
Keluarga Duke Kronos, yang ditakuti sebagai “Raja Dunia Bawah”, memiliki kutukan yang membuat anggota keluarga laki-laki berumur pendek jika tidak menikah dengan pengantin wanita yang dipilih oleh kaisar. Namun, Hardius mengatakan kepada Lunia bahwa ia tidak memiliki niat untuk mencintainya.
Aku ada hanya untuk mematahkan kutukan.
Lunia, demi menyelamatkan Hardius, menipunya dan menghabiskan malam bersamanya. Tanpa mengetahui bahwa ia telah hamil, Lunia menghilang.
Tujuh tahun kemudian, entah mengapa Hardius menemukan Lunia dan berusaha membawanya kembali bersama anak mereka…

Kao ni Denai Kashiwada-san to Kao ni Deru Oota-kun
Studio PolonKashiwada adalah gadis SMP yang tidak pernah menunjukkan ekspresi apapun di wajahnya. Sebaliknya, Oota, teman sekelasnya yang sangat mudah terbaca emosinya dari wajahnya.
Dua orang yang bertolak belakang ini punya perasaan satu sama lain…?
Ini adalah kisah komedi romantis yang hangat tentang Kashiwada-san, Oota-kun, dan teman-teman kelas mereka.

Kekkon Yubiwa Monogatari Season 2 Uncen
Staple EntertainmentIkatan cincin menerangi dunia.
Pertempuran terakhir akan menentukan nasib dunia dan kisah cinta mereka. Satou dan kelima putri sekali lagi menantang Raja Abyss!

Kikaijikake no Marie
Liber, Zero-G“Akhirnya selesai. Inilah boneka mekanis, Marie”.
Marie, mantan gadis genius bela diri, terpaksa menyembunyikan identitas manusianya dan bekerja sebagai “boneka mekanis” di rumah Arthur, seorang pewaris konglomerat yang membenci manusia. Masalahnya jika ketahuan, dia bakal dieksekusi?!
Dengan ekspresi datar ala robot, Marie berusaha menjalankan tugasnya—sambil melindungi Arthur dari para pembunuh bayaran yang mengincar nyawanya.
Kisah Robot Jadi-jadian × Pewaris Penyendiri ini dimulai.

Kimi to Koete Koi ni Naru
MillepenseeTahun 20XX, hanya sedikit dari manusia binatang yang berbaur dengan manusia.
Mari, gadis SMA yang tinggal di kota tempat manusia dan manusia binatang hidup berdampingan. Saat datang terlambat, ia bertemu dengan Tsunagu, manusia binatang yang merupakan “siswa khusus” program pendidikan manusia binatang.
Meskipun Mari bingung dengan keberadaan manusia binatang, ia tertarik pada Tsunagu yang ramah dan tulus saat berinteraksi dengannya.
Ini adalah kisah cinta murni dua remaja yang melampaui ras.

Kingdom 6th Season
Studio Pierrot, Studio SignpostPasukan sekutu Xin telah terbentuk! Menerobos garis pertahanan kuat Li Mu. Saatnya memulai misi penyatuan Tiongkok yang sesungguhnya! Xin vs Zhao — Perang Total Dimulai!!

Koala Enikki
studio MOTHERKoala menulis tentang kehidupan sehari-hari, baik yang baik maupun buruk, bahagia maupun sedih. Koala menganggap setiap hari sebagai hari yang berharga.

Let's Play: Quest-darake no My Life
OLMHidup itu seperti gim, penuh dengan pilihan—
Sam Young, seorang pengembang perangkat lunak berusia 22 tahun, adalah gamer sejati sejak kecil. Saat kuliah, ia benar-benar fokus mengembangkan gim, dan akhirnya merilis gim petualangan teka-teki buatannya, “Luminate”, dengan penuh percaya diri!
Namun, masa depannya sebagai kreator gim hancur lebur ketika Marshall Law, seorang streamer gim populer, memberikan ulasan yang sangat buruk. Lebih parahnya lagi, Marshall pindah ke apartemen sebelah Sam—!
Berkat pertemuan dengan Marshall, hubungan Sam dengan orang-orang di sekitarnya mulai bergerak perlahan. Ada Charles Jones, bos Sam di kantor, dan juga Link Hudson, teman masa kecilnya yang bekerja di kafe langganan.
Sam, yang dibesarkan terlalu protektif oleh orang tuanya dan sama sekali belum punya pengalaman cinta, merasa bingung dengan kedekatan tak terduga dengan seorang pria. Namun, perlahan ia mulai membuka diri.
Bisakah Sam menyelesaikan gim dengan tingkat kesulitan tertinggi yang mempertaruhkan hidupnya ini—!?

Mikata ga Yowasugite Hojo Mahou ni Tesshiteita Kyuutei Mahoushi, Tsuihou sarete Saikyou wo Mezashimasu
GekkouAlec Ygret, seorang ahli sihir istana yang setia, menghabiskan hidupnya mendukung Pangeran Mahkota Regulus Gardana — seorang pangeran yang lemah, tapi baik hati. Dengan fokus pada sihir pendukung, Aleck selalu melindungi Regulus dari bayang-bayang.
Namun, takdir Alec berubah drastis ketika ia tiba-tiba diusir dari istana tanpa alasan jelas. Alec yang kehilangan segalanya, bertemu dengan Yorha Eisenz — mantan rekan satu timnya dari “Lasting Period”, kelompok legendaris yang pernah mereka bentuk bersama di akademi sihir.
Party legendaris bersatu kembali, cerita baru dimulai…

Mofa Gongzhu de Xiao Fannao (Dub JP)
Colored Pencil AnimationKetika seorang wanita terbangun sebagai Athanasia, putri malang dari novel The Lovely Princess, dia harus mengubah nasib tragis ini atau menghadapi hukuman mati—oleh ayahnya sendiri! Meskipun terjebak, dia memiliki kecerdasan dan kenangan gadis malang itu untuk membantunya dalam plot twist bertahan hidup. Namun, ketika rencana pelariannya gagal, dia harus memikat jalan agar tidak dieksekusi lagi.

Monster Strike: Deadverse Reloaded
Yumeta CompanyLinne adalah seorang gadis yang tidak dapat melihat wajah orang lain. Lahir dalam keluarga yang pekerjaannya mengusir makhluk gaib, ia memulai misi pertamanya, namun menghadapi musuh yang berbeda dari yang ia duga, dan terjebak dalam bahaya.
Setelah diselamatkan oleh seorang pria misterius bernama Jugemu, Linne mengetahui bahwa semua dunia, termasuk dunia tempat ia tinggal yang disebut “Strike Worlds,” sedang terancam.
Saat ia berkeliling melalui sejumlah dunia yang akan berakhir bersama Jugemu, gadis itu membentuk ikatan dengannya…

Mushoku no Eiyuu: Betsu ni Skill Nanka Iranakatta n da ga
Studio A-CATDi dunia ini, profesi dan keterampilan yang diberikan oleh Dewi sangat menentukan jalan hidup seseorang.
Arel, sang protagonis, terlahir sebagai putra dari “Sword Princess” dan “Raja Penyihir”, sehingga banyak orang berharap ia akan mendapatkan profesi yang luar biasa. Namun, kenyataannya, Arel justru dilabeli sebagai “Pengangguran” (Mushoku).
Arel tidak menyerah meski dihadapkan pada kekecewaan dan belas kasihan dari orang-orang di sekitarnya. Ia terus berusaha keras dan berhasil memperoleh kekuatan baru satu per satu. Kekuatannya bahkan sampai melampaui bakat alami yang dimiliki oleh orang-orang dengan keterampilan istimewa.
Ini adalah kisah tentang seorang “Pengangguran” yang tidak memiliki keterampilan bawaan, tapi melalui kerja keras yang tak kenal lelah, ia akhirnya dipanggil sebagai “Pahlawan”.

Natsuzuma
T-RexMusim panas di pantai tanpa suaminya.
Yumiko telah mengerahkan semua antusiasmenya ke hari ini yang dia tunggu-tunggu, tetapi karena suaminya tidak bisa menemaninya, dia akhirnya pergi sendirian dengan putranya yang masih kecil.
Sementara dia putus asa, dua pemuda datang untuk berbicara dengannya. Malam yang sama, Yumiko, diundang ke kamar anak laki-laki yang telah mendekatinya di pantai, menidurkan putranya dan, dengan harapan rahasia di dalam hatinya, pergi ke kamar di mana kedua pemuda itu menunggunya.
Tersiksa oleh rasa bersalah, tetapi tidak dapat menahan hasrat duniawi, dia memulai musim panas terlarang yang penuh dengan nafsu…

Ninja to Gokudou
Studio DeenNinja — mereka yang bersembunyi dalam bayang-bayang, menghancurkan kejahatan. Gokudou — mereka yang memberi tempat bagi para tersingkir, sekaligus menjalankan bisnis gelap.
Di era Edo, pertikaian antara ninja dan gokudou tersulut di balik tragedi Kebakaran Besar Meireki. Kini, di zaman modern, api permusuhan itu kembali menyala.
Shinoha Tanaka, seorang ninja yang kehilangan senyumannya akibat trauma, dan Kiwami Kimura, seorang karyawan elite yang diam-diam menguasai dunia bawah tanah.
Tanpa disadari, keduanya jadi akrab berkat obrolan tentang anime josei dan sama sekali tidak menyadari identitas asli masing-masing. Namun, saat perang antara ninja dan gokudou semakin memanas…Takdir mempertemukan mereka di sisi yang berlawanan!

Nohara Hiroshi: Hiru Meshi no Ryuugi
DLESpin-off resmi dari seri populer Crayon Shin-chan yang berfokus pada Nohara Hiroshi, ayahnya Shin-chan.
Kisah ini menggambarkan “cara hidup” dan kuliner yang diminati Hiroshi saat istirahat singkat sebagai seorang pekerja kantoran yang berjuang demi keluarganya. Dengan uang saku dan waktu yang terbatas, ia sangat selektif dalam memilih makan siangnya.

One Punch Man 2nd Season: Ichigeki de Wakaru! Maji Furikaeri!
J.C.StaffRingkasan Musim Kedua One Punch Man.

One Punch Man 3
J.C.StaffMusim ketiga dari anime One Punch Man.

Potion, Wagami wo Tasukeru
Imageworks Studio, Imagica InfosSeorang siswi SMA biasa bernama Kaede, terbangun di sebuah gang yang tidak dikenalnya. Ternyata, ia berada di dunia lain yang aneh, dihuni oleh para beastmen, elf, dan naga.
Kaede menyadari ada sebuah buku aneh di dalam tas ranselnya yang tidak pernah ia lihat sebelumnya. Buku itu adalah buku ajaib yang bisa membuat potion (ramuan) hanya dengan mengucapkan kata “Seisei” (produksi)!
Bagi Kaede yang terdampar di dunia lain, ramuan yang ia hasilkan menjadi bekal untuk bertahan hidup. Sambil berharap suatu saat bisa kembali ke Jepang, perjuangan siswi SMA di dunia lain terus berlanjut.

Ranma ½ (2024) 2nd Season
MAPPAMusim kedua dari seri anime Ranma ½ (2024).

Reika wa Karei na Boku no Joou The Animation
SevenMereka mengatakan bahwa setelah bertahan tiga hari, ejakulasi terasa seperti Anda naik ke surga …”
Dengan demikian, gadis anggun Reika akhirnya tidak hanya mengurus kebutuhan sehari-hari tuannya Reiji, tetapi juga mengurus kontrol ejakulasinya!
Sejak pagi, Reika telah bermain dengan penis Reiji, yang telah dia pegang selama berhari-hari, mendorongnya hingga batasnya dan berhenti tepat pada waktunya♪
Setelah berhari-hari ejekan dan perselisihan, apa yang akan menjadi layanan khusus Reika di hari ketiga yang telah lama ditunggu-tunggu…!?

Saigo ni Hitotsu dake Onegai shitemo Yoroshii deshou ka
LIDENFILMSSaat pesta dansa, tiba-tiba pertunangan dibatalkan. Kejadian seperti itu seharusnya adalah adegan khas untuk tokoh antagonis wanita.
“Bolehkah saya mengungkapkan permintaan terakhir? izinkan saya menghancurkan si berengsek ini”.
Putri cantik, Scarlett melepaskan tinjunya dan menari.
Kisah fantasi putri ahli bela diri ini dimulai.

Sanda
Science SARUSebuah pisau tiba-tiba diayunkan ke arah Sanda, anak laki-laki yang sekolah di Akademi Daikoku Aigo. Entah kenapa Sanda diincar nyawanya oleh teman kelasnya, Fuyumura. Meskipun awalnya Sanda tidak memahami situasi yang dialaminya, ia merasa tindakan Fuyumura hanyalah tindakan kenakalan remaja yang kejam. Namun, sebenarnya Fuyumura memastikan “sesuatu” padanya…

Sawaranaide Kotesashi-kun Uncen
QuadKouyou Kotesashi, siswa SMA kelas 1 dengan bakat luar biasa; teknik memijat tingkat dewa yang membuat siapa pun merasakan kenikmatan tak tertahankan!
Untuk membayar biaya sekolah, Kouyou bekerja sebagai penjaga asrama di SMA Afiliasi Univeristas Seiwa—sekolah elite dengan atlet-atlet wanita hebat. Ternyata, penghuni asramanya adalah gadis-gadis atlet cantik dengan kepribadian unik (dan aneh)!
Demi mendapatkan beasiswa khusus fakultas kedokteran, Kouyou berusaha merawat kondisi fisik dan mental para atlet ini.
Anime ecchi berkedok “pijat” ini pun dimulai.

Shabake
Bandai Namco PicturesBerlatar periode Edo. Ichitarou, putra bungsu dari toko besar Nagasakaya yang terkemuka di Nihonbashi, memiliki tubuh yang lemah sejak lahir sehingga sulit baginya untuk bepergian. Di sekeliling Ichitarou, ada para siluman (yokai) seperti Hakutaku dan Inugami yang melayaninya dan selalu menjaganya.
Suatu malam, Ichitarou diam-diam menyelinap keluar dan menyaksikan sebuah pembunuhan. Sejak hari itu, serangkaian kasus pembunuhan mengerikan mulai terjadi di Edo…
Dengan bantuan para siluman, pencarian pelaku oleh Ichitarou pun dimulai!

Shinjiteita Nakama-tachi ni Dungeon Okuchi de Korosarekaketa ga Gift "Mugen Gacha" de Level 9999 no Nakama-tachi wo Te ni Irete Moto Party Member to Sekai ni Fukushuu & "Zamaa!" Shimasu!
J.C.StaffDahulu kala, sang Dewi menciptakan 9 ras. Di antara mereka, ada satu ras yang paling lemah dan selalu dihina — manusia.
Light, seorang pemuda dari ras manusia, beruntung bisa bergabung dengan “Shuzoku no Tsudoi”, sebuah kelompok yang terdiri dari anggota 9 ras berbeda. Untuk sesaat, ia merasakan kebahagiaan. Namun, itu hanyalah ilusi.
Yang menantinya adalah pengkhianatan di dalam ruang bawah tanah Naraku, dungeon terbesar dan paling mematikan di dunia. Light berhasil bertahan hidup — dan di sana, ia mengetahui kekuatan sebenarnya dari “Mugen Gacha”, kemampuan uniknya.
Bangkit dari jurang keputusasaan, Light mulai membangun kerajaan terhebat. Dengan “Mugen Gacha”, kekuatan tak tertandingi di tangannya, kisah balas dendam yang mengguncang dunia pun dimulai!

Shuumatsu Touring
NexusYouko dan Airi adalah dua gadis yang bertualang di dunia yang sepi setelah kehancuran.
Mengambil foto pemandangan terkenal hanya berdua, berkemah di kota yang dikelilingi alam. Keduanya melakukan perjalanan, berboncengan menggunakan sepeda motor dengan bebas, tak ada kemacetan atau pun lampu lalu lintas yang menghentikan mereka.

SI-VIS: The Sound of Heroes
Studio VOLNSI-VIS adalah unit musik campuran yang dibentuk di bawah pimpinan YOSUKE.
Bakat vokal dan penampilan mereka yang luar biasa telah menggemparkan dunia musik, baik di Jepang maupun di mancanegara.
Namun, identitas asli mereka adalah para pahlawan yang berjuang melawan bencana misterius yang mengancam menghancurkan dunia.
Mereka menginspirasi penonton dengan penampilan langsung mereka, lalu mengumpulkan kekuatan untuk berjuang. Namun, karena terlihat seperti konser biasa, tidak ada yang tahu bahwa mereka adalah seorang pahlawan.

Sister Breeder
T-RexCerita ini mengisahkan kakak beradik perempuan, Rena dan Aina, yang tumbuh bersama dengan saudara tiri laki-laki mereka, Shouta. Awalnya, Shouta menunjukkan kasih sayang berlebihan pada Aina, namun lama-kelamaan sikapnya semakin intens. Saat Rena mencoba melindungi adiknya, justru dirinya yang menjadi sasaran perhatian Shouta. Perasaan terpendam terhadap Shouta bercampur dengan pengalaman baru yang mengguncang hidupnya, membuat Reina perlahan-lahan terseret dalam arus hasrat yang tak pernah ia bayangkan sebelumnya.

Sozai Saishuka no Isekai Ryokouki
SynergySP, Tatsunoko ProductionTakeru Kamishiro, karyawan biasa yang bereinkarnasi ke dunia lain!
Terlempar ke dunia fantasi “Madeus” yang dipenuhi aksi pedang dan sihir, Takemichi memulai hidup barunya dengan berbagai kemampuan luar biasa!
Dari peningkatan fisik ekstrim, kekuatan magis tak terbatas, hingga kemampuan khusus: “Deteksi Nilai” yang bisa mengidentifikasi benda berharga — Dengan segala kekuatan ‘cheat’-level ini, petualangannya di dunia baru pun dimulai!

Spy x Family Season 3
CloverWorks, Wit StudioMusim ketiga dari seri anime Spy x Family.

Taiyou yori mo Mabushii Hoshi
Studio KAISae Iwata, gadis yang sedikit lebih kuat daripada gadis lain pada umumnya. Sedangkan Kouki Kamishiro anak laki-laki lemah dan mungil.
Sejak SD, Iwata jatuh cinta pada Kouki yang ramah senyum. Namun, menginjak SMP, Kouki tumbuh jadi orang yang tinggi dan keren. Kouki jadi anak populer, tak seperti yang ia kenal saat SD dulu. Iwata pun mulai menjaga jarak karena merasa tidak cukup baik untuk Kouki. Namun, saat festival olahraga sekolah, takdir mempertemukan mereka kembali. Cinta pertama yang selama ini terpendam pun kembali berdenyut—
“Tak peduli seberapa menyilaukannya dirimu, aku tak kan mengalihkan pandanganku”.

Tensei Akujo no Kuro Rekishi
Studio DeenIni adalah kisah petualangan fantasi penuh cinta dan sihir. Sang tokoh utama, Konoha Magnolia yang namanya diambil dari nama penulisnya sendiri, beraksi dengan anggun.
Namun, cerita ini dimulai ketika Sato Konoha, seorang penulis, terlahir kembali ke dalam dunia cerita yang ia tulis sendiri saat masih SMP. Sayangnya, alih-alih menjadi sang protagonis, Konoha Magnolia, yang ia impikan, ia justru terlahir sebagai adiknya Konoha, Iana Magnolia, yang dikenal sebagai si “Jahat Legendaris”.
Bagaimana nasib Iana yang terlahir kembali sebagai tokoh antagonis karena masa lalu kelam yang bahkan tidak ingin diingatnya? Bisakah ia menemukan kedamaian sambil melihat perkembangan karakter-karakter yang ia ciptakan?

Tomodachi no Imouto ga Ore ni dake Uzai
BladeJika seorang gadis usil padamu, itu berarti dia menyukaimu!
Sayangnya, sepengalaman Akiteru Ooboshi kenyataannya tidak demikian. Karena setiap gadis yang berinteraksi dengannya tidak pernah menunjukkan apapun selain cuma usil dan tak ada satupun yang mengajaknya kencan. Beruntung, Akiteru masih punya teman sesama pengembang gim di bisnis milik pamannya.

Toujima Tanzaburou wa Kamen Rider ni Naritai
LIDENFILMSTanzaburou Toujima, pria berusia 40 tahun, masih serius bermimpi menjadi Kamen Rider. Tepat saat ia hendak menyerah pada mimpinya, ia terseret dalam kasus perampokan Shocker palsu yang menggemparkan dunia…

Towa no Yuugure
P.A. WorksKetika terbangun dari tidur panjang, yang menungguku adalah android yang mirip sekali dengan kekasihku…
Ketika Akira Himegami, seorang siswa SMA, terbangun dari tidur kriogenik dan terkejut melihat dunia yang sudah berubah total. Kota-kota hancur akibat perang, negara-negara telah runtuh, dan manusia sekarang hidup di bawah kendali OWEL, sebuah organisasi global yang mengatur segala aspek kehidupan. Bahkan konsep pernikahan pun telah digantikan oleh sistem baru bernama “Elsie”.
Di tengah kebingungannya menghadapi masa depan yang asing, seorang android bernama Yuugure tiba-tiba muncul di hadapannya. Yang mengejutkan—wajahnya persis seperti Towasa, kekasih Akira yang hilang. Dengan senyum lembut, Yuugure mengungkapkan perasaannya:
“Akira… Maukah kau menikah denganku?”
Meski bingung dengan lamaran tak terduga itu, Akira memutuskan untuk melakukan perjalanan bersama Yuugure. Ia yakin suatu hari nanti akan bertemu kembali dengan Towasa yang asli.
Ini adalah kisah tentang ### dan ▇▇ yang mencari arti cinta di dunia baru yang penuh misteri.

Uma Musume: Cinderella Gray Part 2
CygamesPicturesBagian kedua dari seri anime Uma Musume: Cinderella Gray.

Wandance
Cyclone Graphics, MadhouseKaboku Kotani adalah siswa SMA yang kesulitan mengekspresikan perasaannya. Dia terpesona oleh Wanda, teman kelasnya yang menari dengan bebas—tanpa peduli pandangan orang lain.
“Aku merasa… jadi bebas!”
Emosi, kecemasan dan ingatan masa lalu melebur dalam gerakan freestyle mengikuti alunan musik.
Kisah remaja yang tumbuh lewat street dance!

Watashi wo Tabetai, Hitodenashi
Studio Lings“Aku datang untuk memakanmu”.
Seorang putri duyung bernama Shiori tiba-tiba muncul dan menggandeng tangan Hinako yang tinggal sendirian di kota tepi laut. Ia berbicara padanya dengan lembut dan mengatakan bahwa daging dan darah Hinako sangat lezat, hingga menarik banyak siluman.
Shiori melindungi Hinako sampai ia dewasa dan berjanji suatu saat nanti akan memakannya saat kondisi terbaiknya.

Yano-kun no Futsuu no Hibi
Ajia-doYano orang yang tak beruntung, setiap hari selalu masuk sekolah dengan tubuh penuh luka. Yoshida yang merawat Yano, mulai memiliki perasaan padanya. Bersamaan dengan banyaknya interaksi dengan teman-teman unik mereka, keduanya perlahan jadi lebih dekat.

Yasei no Last Boss ga Arawareta!
WAO WorldTahun 2800 kalender Midgard.
Dahulu kala ada seorang raja yang menyerukan dominasi, dan hampir mencapai penaklukan dunia. Namanya Ruphas Mafahl, wanita yang ditakuti dan dijuluki “Tiran Bersayap Hitam”. Dia terlalu kuat, terlalu cepat dan terlalu cantik… Namun, ambisi Ruphas gagal karena dikalahkan para pahlawan. Begitulah latar cerita dalam gim.
Seorang pria tiba-tiba terbangun dan terjebak dalam tubuh Ruphas Mafahl. Ia harus bertahan di dunia lain, bertindak sebagai Ruphas Mafahl dengan memikul sejarah Tiran Bersayap Hitam.









