Winter 2017

ACCA: 13-ku Kansatsu-ka

Madhouse
12 episodes · Series Completed ACCA: 13-Territory Inspection Dept., ACCA: 13th Territory Inspection Department, ACCA: 13th Ward Observation Department, ACCA Jusanku Kansatsuka, ACCA 13区監察課
7.68

Kerajaan Dowa terbagi menjadi 13 negara bagian. Ketiga belas negara bagian tersebut memiliki banyak agen yang dikendalikan oleh organisasi besar yang dikenal sebagai ACCA. Di ACCA, Jean Otus merupakan wakil pimpinan agen penyelidikan. Agennya menempatkan 10 orang di masing-masing 13 negara bagian, dengan kantor pusat di ibu kota. Mereka mengawasi semua kegiatan ACCA di seluruh kerajaan dan melaporkannya ke kantor ACCA di masing-masing negara yang nantinya laporan tersebut akan disampaikan ke kantor pusat. Jean juga sering melakukan kunjungan ke ibu kota hingga ke daerah-daerah untuk memeriksa situasi dan personilnya.

Akiba's Trip The Animation

Gonzo
13 episodes · Series Completed Akiba's Trip The Animation, AKIBA'S TRIP THE ANIMATION
6.51

Akihabara, sebuah kota yang memiliki banyak hal, mulai dari anime, game, maid, idol, barang bekas, hingga berbagai makanan murah. Semua orang yang datang ke kota ini akan disambut dengan ramah, baik seorang pendatang, maupun seorang master yang telah lama mengenal Akihabara. Jika kalian datang ke Akihabara, kalian akan menemukan seseorang yang memahamimu. Di kota ini kalian dapat melakukan bermacam-macam hal yang tidak mungkin kalian lakukan di kota lainnya. Bahkan kalian dapat menelanjangi tubuh dan jiwa kalian sendiri. Di tempat inilah kisah pertemuan seorang anak laki-laki dan perempuan dimulai.

Ao no Exorcist: Kyoto Fujouou-hen (Season 2) BD

A-1 Pictures
12 episodes · BD Completed Blue Exorcist: Kyoto Saga, Blue Exorcist: Kyoto Impure King Arc, 青の祓魔師 京都不浄王篇
7.35

Para mantan murid True Cross Academy dilanda keterkejutan dan ketakutan setelah mengetahui bahwa salah satu teman sekelas mereka, Rin Okumura, adalah putra Iblis. Namun untuk saat ini, mereka memiliki masalah yang lebih mendesak daripada masalah keturunan Rin: mata kiri Impure King, iblis yang kuat, telah dicuri dari Deep Keep milik akademi. Setelah sebuah upaya dilakukan untuk mencuri mata kanan di Kyoto, Rin dan ExWires lainnya dikirim untuk menyelidiki misteri di balik Impure King dan tujuan akhir dari pencuri tersebut.

Meskipun misi ini membuat mereka bekerja sama untuk sementara waktu, Rin tidak pernah merasa begitu jauh dari sesama pengusir setan. Dalam upayanya untuk berdamai dengan mereka, dia menjalani pelatihan khusus untuk mengendalikan kekuatan gelapnya. Namun, ketika mata kanannya dicuri tidak lama setelah kedatangan mereka, ancaman yang tidak terpikirkan dari seorang pengkhianat di antara mereka membuat mereka membutuhkan semua kekuatan yang bisa mereka dapatkan.

Boku no Hero Academia 2nd Season: Hero Note

Bones
1 episodes · Special Completed My Hero Academia Season 2: Hero Notebook, Boku no Hero Academia Recap, Boku no Hero Academia 13.5, 僕のヒーローアカデミア 2ndシーズン ヒーローノート
7.30

Rekap Boku no Hero Academia yang tayang seminggu sebelum season kedua.

Chain Chronicle: Haecceitas no Hikari

Graphinica, Telecom Animation Film
12 episodes · Series Completed Chain Chronicle: The Light of Haecceitas, チェインクロニクル~ヘクセイタスの閃〈ひかり〉~
6.68

Di daratan Yugoto, orang-orang berpikir bahwa daratan tempat mereka tinggal adalah satu keseluruhan dengan dunia, tapi sebenarnya dunia yang mereka kenal terbagi menjadi beberapa daerah yang masing-masing dipimpin oleh seorang raja. Meskipun terkadang terjadi perang kecil antar daerah, raja-raja berusaha untuk menjaga perdamaian dan keseimbangan dunia dengan mengadakan pertemuan meja bundar. Tapi kali ini sekelompok monster kegelapan muncul…

Demi-chan wa Kataritai

A-1 Pictures
13 episodes · Series Completed Interviews With Monster Girls, Ajin-chan wa Kataritai, 亜人ちゃんは語りたい
7.63

Succubus, Dullahan, Wanita Salju dan Vampir. Mereka sedikit berbeda dengan kita para manusia, mereka adalah “Ajin” atau sering disebut “Demi”. Keunikan dari masing-masing Demi-chan membuat seorang guru bernama Takahashi Tetsuo tertarik untuk mengetahui lebih mendalam tentang mereka.

Fuuka BD

Diomedéa
12 episodes · BD Completed Fuuka, 風夏
6.51

Haruna Yuu adalah seorang remaja yang baru saja pindah ke kota. Ketika ia bermaksud keluar untuk membeli makanan, Yuu bertemu dengan Akitsuki Fuuka, gadis misterius yang tiba-tiba membanting handphone milik Yuu karena dikira ia mengambil foto celana dalamnya. Pertemuan itu merupakan awal dari perubahan kehidupan Yuu.

Gabriel DropOut BD

Doga Kobo
12 + 2 SP episodes · BD Completed ガヴリールドロップアウト
7.43

Setelah lulus dari Sekolah Malaikat di dunia atas, Gabriel diturunkan ke Bumi untuk belajar tentang manusia. Namun tak lama setelah turun ke bumi, ia jadi malaikat pemalas karena asik bermain game online dan menikmati berbagai hiburan lainnya di Bumi.

Kizumonogatari III: Reiketsu-hen BD

Shaft
1 episodes · Movie Completed Kizumonogatari III: Cold-Blooded, Koyomi Vamp, Kizumonogatari Part 3, 傷物語〈Ⅲ冷血篇〉
8.81

Araragi Koyomi selamat dari pertarungan melawan tiga pemburu vampir dan berhasil merebut kembali bagian tubuh Kiss-shot. Namun, demi menyelamatkan Hanekawa yang diculik oleh Guillotinecutter, Araragi harus menyerah sebagai manusia. Selain itu, Araragi juga mulai ragu dengan janji Kiss-shot yang akan mengembalikannya menjadi manusia. Keputusan sulit pun harus diambil Araragi…

Kobayashi-san Chi no Maid Dragon BD

Kyoto Animation
13 episodes · BD Completed Miss Kobayashi's Dragon Maid, 小林さんちのメイドラゴン, The maid dragon of Kobayashi-san
7.92

Kobayashi yang hidup seorang diri di apartemen kecil, tiba-tiba didatangi seorang maid cantik bernama Tooru dengan tanduk di kepala dan ekor panjang layaknya seorang Putri Naga. Ia datang untuk menjadi pelayan Kobayashi sebagai bentuk balas budi karena telah menyalamatkan nyawanya. Sejak itu, cerita komedi Kobayashi bersama Maidragon (Maid + Dragon) yang menggemaskan dimulai.

Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku wo! Season 2 BD

Studio Deen
10 + OVA episodes · BD Completed KonoSuba: God's Blessing on This Wonderful World! 2, Give Blessings to This Wonderful World! 2, この素晴らしい世界に祝福を! 2
8.26

Musim kedua dari anime Kono Subarashii Sekai ni Shukufuku wo!.

Kisah petualangan di dunia alternatif yang menantang dengan ditemani oleh para gadis yang menawan, itu yang diharapkan Kazuma ketika terlempar di dunia alternatif. Tapi kenyataannya ia justru terlempar di dunia fantasi komedi dan dikelilingi oleh para gadis aneh. Bersama dengan Aqua, Megumin dan Darkness, mereka melanjutkan kembali perjuangan mereka untuk mengalahkan Raja Iblis.

Koro-sensei Quest!

Lerche
12 episodes · ONA Completed Koro Sensei Quest!, Koro Teacher Quest 2016, 殺せんせーQ[クエスト]!
7.06

Bersiaplah untuk petualangan aneh para pembunuh yang tidak akan dapat kita cerna dengan akal sehat! Kelas Pembunuh telah kembali dan kali ini mereka diberi kekuatan sihir! Seri Spin-off dari Ansatsu Kyoushitsu dengan berlatar belakang Kelas 3-E yang berlatar belakang dunia fantasy dengan misi untuk mengalahkan Raja Iblis Koro-sensei!

Kuroko no Basket Movie 4: Last Game

Production I.G
1 episodes · Movie Completed 劇場版 黒子のバスケ LAST GAME
8.08

Setelah lulus dari SMP, Kuroko Tetsuya dan Kagami Taiga mendaftar di SMA Seirin dan bergabung dengan klub basket. Para senior klub dikejutkan oleh bakat Kagami yang luar biasa dan Kuroko yang memiliki hawa kehadiran yang tipis. Ternyata, saat masih SMP, Kuroko adalah pemain misterius yang dijuluki sebagai “Pemain Bayangan Keenam” yang bermain bersama lima pemain jenius yang dikenal sebagai “Generasi Keajaiban” dan telah memenangkan kejuaraan tiga kali berturut-turut. Kombinasi baru “Cahaya” dan “Bayangan” yang dimainkan Kagami dan Kuroko menjadi kunci permainan mengagumkan di tim SMA Seirin dan berhasil mencapai tingkat nasional setelah menjuarai turnamen Winter Cup dengan mengalahkan “Generasi Keajaiban”.

Kuroko kini kelas dua SMA. Tim basket jalanan Jabberwock dari Amerika datang ke Jepang untuk memainkan pertandingan persahabatan dengan tim Jepang. Namun, setelah tim Jepang kalah telak dengan tim Jabberwock, mereka mulai mengejek permainan basket Jepang. Ayah Riko, Aida Kagetora yang mendengar hal itu tak bisa tinggal diam dan segera membentuk sebuah tim dengan mengumpulkan lima anggota “Generasi Keajaiban” ditambah Kuroko dan Kagami. Tim yang kemudian disebut “Vorpal Swords” ini pun siap membalas kekalahan Jepang dari Jabberwock

Kuroshitsuji Movie: Book of the Atlantic BD

A-1 Pictures
1 episodes · Movie Completed Black Butler: Book of the Atlantic, 劇場版 黒執事 Book of the Atlantic
8.25

Pada bulan April tahun 1889, Earl Ciel Phantomhive bersama pelayannya, Sebastian Michaelis dan Snake berlayar menggunakan kapal mewah Campania untuk menyelidiki eksperimen ilegal pada manusia yang kemudian diperlihatkan pada pertemuan Aurora Society. Tak lama kemudian, hal yang tak terduga terjadi. Orang-orang yang seharusnya telah mati, tiba-tiba hidup kembali dan menyerang mereka.

Kuzu no Honkai BD

Lerche
12 episodes · BD Completed Scum's Wish, クズの本懐
7.12

Awaya Mugi dan Yasuraoka Hanabi terlihat seperti pasangan ideal. Keduanya cukup populer dan tampak cocok satu sama lain. Namun, sebenarnya mereka jadian karena hanya ingin mengurangi rasa kesepian keduanya. Mugi jatuh cinta pada Minagawa Akane, guru privatnya. Begitu pula dengan Hanabi, ia mencintai seorang guru muda yang sejak lama dekat dengan keluarganya. Keduanya saling berbagi tempat untuk meluapkan kesedihan satu sama lain karena tidak dapat memiliki orang yang mereka cintai.

Masamune-kun no Revenge BD

SILVER LINK.
12 episodes · BD Completed Masamune-kun's Revenge, 政宗くんのリベンジ, การแก้แค้นของมาซามุเนะคุง
6.75

Makabe Masamune, anak gendut yang sering diejek oleh gadis cantik bernama Adagaki Aki. Kesal karena selalu diejek, Masamune mulai memperbaiki dirinya agar jadi laki-laki baru yang dapat membalas perlakuan buruk Aki. Setelah beberapa tahun, Masamune berhasil bertransformasi jadi laki-laki populer dengan nilai sempurna dan terampil dalam olahraga. Namun ketika Masamune mencoba masuk ke kehidupan Aki untuk melancarkan serangan balasannya, keadaan justru jadi lebih rumit.

Nanbaka 2

Satelight
12 episodes · ONA Completed Nanbaka: Season 2
7.52

Musim kedua anime Nanbaka yang ditayangkan secara online.
Para tahanan dan penjaga di Penjara Nanba melanjutkan hari-hari mereka yang nyaman. Namun, dibalik bayang-bayang muncul ancaman baru; Enki Gokuu, seorang dari masa lalu Samon yang memiliki tujuan misterius.

One Room BD

Typhoon Graphics
12 episodes · Series Completed One Room, One Room (ワンルーム)
5.57

Seri pendek yang menceritakan para karakter yang dibesarkan dalam satu kamar.

Oshiete! Galko-chan: Natsuyasumitte Hontou Desu ka?

feel
1 episodes · OVA Completed Please tell me! Galko-chan OVA, Oshiete! Galko-chan OVA, おしえて! ギャル子ちゃん 夏休みって本当ですか?
7.11

Dibundel dengan volume manga keempat.

Seiren BD

AXsiZ, Studio Gokumi
12 episodes · BD Completed Seiren, セイレン
6.28

Anime format omnibus yang berfokus pada cerita masing-masing heroine. Fokus cerita masing-masing heroine akan ditampilkan sebanyak empat episode. Tiga arc pertama berfokus pada cerita Tsuneki Hikari, Miyamae Tooru dan Touno Kyouko. Latar cerita arc tersebut berlangsung pada musim panas ketika karakter utama menginjak kelas dua SMA.

Super Danganronpa 2.5: Komaeda Nagito to Sekai no Hakaimono BD

Lerche
1 episodes · BD Completed Super Danganronpa 2.5: Nagito Komaeda and the Destroyer of the World, スーパーダンガンロンパ2.5 狛枝凪斗と世界の破壊者, Super Danganronpa 2.5: Nagito Komaeda and the World Destroyer
7.13

Di Hope’s Peak Academy, sebuah sekolah yang penuh dengan individu-individu yang sangat berbakat, Nagito Komaeda adalah seorang anak laki-laki biasa yang tidak memiliki sifat khusus atau keterampilan menarik untuk dibicarakan—kecuali ketidakberuntungannya yang luar biasa. Hanya berjalan kaki ke sekolah di pagi hari dapat menyebabkan sejumlah kecelakaan yang tidak menguntungkan, yang semakin meningkat seiring berjalannya waktu. Meskipun demikian, Komaeda menjalani kehidupan yang relatif normal dan puas dengan kebahagiaannya yang sederhana.

Tetapi semuanya berubah ketika seorang anak laki-laki misterius yang menyatakan dirinya sebagai “Penghancur Dunia” datang untuk menghancurkan surga tanpa harapan ini.

Sword Art Online Movie: Ordinal Scale BD

A-1 Pictures
1 episodes · Movie Completed Sword Art Online the Movie: Ordinal Scale, 劇場版 ソードアート・オンライン -オーディナル・スケール-, Gekijouban Sword Art Online
7.56

Pada tahun 2022, dunia virtual reality dikejutkan dengan penemuan baru dari seorang programmer jenius, Kayaba Akihiko. NerveGear, merupakan sistem pertama yang dapat digunakan secara menyeluruh dan dengan kemungkinan tak terbatas untuk VRMMORPG. Tahun 2026, sebuah mesin baru bernama Augma dikembangkan untuk menyaingi NerveGear dan penerus dari Amusphere. Augma yang merupakan perangkat generasi terbaru tidak dilengkapi dengan fungsi full-dive seperti yang dimiliki pada perangkat-perangkat generasi sebelumnya. Akan tetapi Augma dilengkapi dengan fitur augmented reality yang memungkinkan pemainnya bisa masuk dalam permainan. Fitur ini aman, mudah digunakan, dan memungkinkan pemain untuk bermain tanpa kehilangan kesadaran. Alhasil, popularitas Augma meledak di pasaran. Game paling populer yang menggunakan sistem Augma bernama Ordinal Scale (OS), sebuah ARMMORPG yang dikembangkan khusus untuk sistem augma. Asuna dan kawan-kawan sudah terlebih dahulu memainkan OS sebelum pada akhirnya Kirito ikut bergabung. Mereka kelak mengungkap bahwa Ordinal Scale bukanlah sebuah permainan semata…

Tales of Zestiria the X Season 2

ufotable
13 episodes · Series Completed Tales of Zestiria the Cross 2nd Season
7.37

Pertemuan Sorey dengan Putri Alisha membawanya ke kota dan bertemu dengan banyak orang yang sebelumnya belum pernah ia jumpai di Desa Elysia, tempat ia dibesarkan. Tak lama setelah tiba di kota, Sorey terpilih menjadi Sang Pelindung (Doushi) setelah mencabut pedang legendaris yang dijaga oleh Dewi Danau, Lailah. Hinaan, keputusasaan dan pertarungan berbahaya adalah takhir yang harus dijalani oleh Sang Pelindung. Meskipun sulit, namun Sorey percaya dengan menjadi Sang Pelindung ia dapat mewujudkan impiannya untuk membuat manusia dan tenzoku dapat hidup berdampingan.

Bersama dengan Mikleo, Alisha, Lailah, Edna dan teman-teman lainnya, Sorey pun melanjutkan petualangannya yang mengagumkan.

Trinity Seven Movie 1: Eternity Library to Alchemic Girl BD

Seven Arcs Pictures
1 episodes · Movie Completed Trinity Seven: Eternity Library & Alchemic Girl, 劇場版 トリニティセブン -悠久図書館〈エターニティライブラリー〉と錬金術少女〈アルケミックガール〉-, Gekijouban Trinity Seven, Trinity Seven Movie: Yuukyuu Toshokan to Rekinjutsu Shoujo
7.23

Cerita dimulai ketika Kasuga Arata tak sengaja menyentuh Grimoire “Hermes Geten” milik salah satu anggota Trinity Seven, Asami Lilith. Saat itu pula cahaya terang menyilaukan matanya dan tiba-tiba muncul sesosok gadis misterius. Gadis misterius bernama Lilim tersebut, memperlakukan Arata dan Lilith layaknya orang tuanya. Namun sesaat kemunculan gadis itu peristiwa aneh menimpa dunia. “Perpustakaan Abadi” yang terlarang telah bangkit. Di dalam perpustakaan itu, tersegel alkimia tertinggi “Shiroki Maou”. Untuk mendapatkan gelar Raja Iblis, Shiroki Maou berusaha membunuh calon raja iblis, Arata dan para Trinity Seven. Kekuatan besar yang dimiliki Shiroki Maou tak hanya mengancam Arata dan Trinity Seven, tapi juga seluruh dunia. Demi menjaga dunia, Arata dan para Trinity Seven memulai pertarungan mereka melawan Shiroki Maou.

Urara Meirochou

J.C.Staff
12 episodes · Series Completed Urara Meirocho, うらら迷路帖
7.13

Inilah Meiro-machi, sebuah kota tempat gadis-gadis peramal (uranaishi) tinggal. Banyak gadis dari penjuru negeri datang ke kota ini untuk menjadi peramal yang handal (Urara). Chiya, seorang gadis dari pegunungan yang baru saja datang ke kota ini dengan tujuan lain selain menjadi Urara. Dia kemudian bertemu dengan Kon yang selalu serius, Koume yang menyukai semua hal tentang budaya Barat, dan Nono yang pemalu. Hari menyenangkan mereka sebagai murid peramal pun dimulai.

Youjo Senki BD

Nut
12 episodes · BD Completed Saga of Tanya the Evil, The Military Chronicles of a Little Girl, 幼女戦記
7.96

Dalam peperangan, seorang gadis kecil berdiri di barisan depan. Gadis itu memiliki rambut berwarna pirang, bermata biru dan berkulit putih bersih. Gadis yang memerintah pasukannya dengan suara cadel seperti anak-anak itu bernama Tanya Degurechaff. Sebenarnya dia adalah salah satu pegawai kantoran paling elit di Jepang yang dilahirkan kembali sebagai seorang gadis kecil oleh makhluk misterius yang mengaku sebagai Tuhan. Gadis kecil yang menganggap efisiensi dan pekerjaan di atas segalanya ini membuatnya menjadi makhluk paling berbahaya di antara para penyihir dan tentara kerajaan.